Mengapa kita merayakan Pesta Pemberkatan Gereja Basilik Lateran? Gereja Basilik Lateran yang berada di Roma merupakan Gereja Katedral Paus sebagai Uskup Roma. Pesta ini dirayakan di seluruh Gereja Katolik sebagai tanda hormat dan sebagai tanda persatuan dengan Takhta St. Petrus. Gereja ini adalah ”induk dan kepala semua gereja di Roma dan di seluruh dunia”.
Lalu apa sebenarnya Gereja itu? Apakah hanya merupakan bangunan megah dengan segala macam perhiasannya atau hanya suatu lembaga dengan peraturan-peraturan dan dogma-dogmanya? Gereja dibentuk oleh pribadi-pribadi, manusia nyata. Tetapi selalu dengan kesadaran bahwa nilai, inti dari dirinya melampaui kenyataan manusiawi. Karena itu Gereja menawarkan diri sebagai komunitas keselamatan, tempat di mana manusia dapat selamat. Dengan mengakui Gereja sebagai komunitas di mana manusia diselamatkan, mereka mengakui nilai Gereja sebagai nilai transenden yang melampaui segala segi yang membentuk Gereja dan mereka mengakui Gereja sebagai tempat di mana manusia disentuh, didekati oleh “tujuan hidupnya” yaitu Allah dan di mana Allah menjadikan manusia bagian dari diri-Nya sendiri.
Gereja menawarkan suatu HIDUP, bukan suatu buku, kumpulan peraturan, hukum atau formula. Sekali lagi Gereja menawarkan suatu HIDUP. Dan manusia mengalami hidup baru itu hanya dengan melibatkan diri secara total dengan tawaran Gereja, dengan mau melibatkan diri.
Kita perlu melibatkan hidup kita dengan hidup Gereja, menghayati hidup di dalam hidupnya dengan cara yang konsekuen dan otentik agar dapat dilihat sebagai sarana karya Allah dalam sejarah. Romano Guardini menulis: “Semakin hidup saya dihayati di dalam Gereja, semakin saya akan dapat membawa suatu kepenuhan, menjadi diri sendiri yang sejati. Tetapi saya hanya dapat hidup di dalam Gereja, sebagaimana dikehendaki oleh Allah dan Gereja sendiri.”
Marilah kita semakin melibatkan hidup kita di dalam Gereja dalam kesatuan dengan seluruh umat beriman yang hari ini merayakan Pemberkatan Gereja Basilik Lateran di Roma. Marilah kita berdoa bagi kesatuan Gereja kita agar Gereja kita semakin menjadi tempat dimana kita semua menerima hidup dan keselamatan dari Allah yang hadir dalam Gereja-Nya.