16 Juli 2025

PEKAN BIASA XV – RABU Tanpa Roh Kudus, air tidak memurnikan Pembacaan dari uraian St.  Ambrosius tentang rahasia-rahasia iman   Mengapa kalian diberitahu lebih dulu, supaya jangan hanya percaya akan apa yang nampak?  Sebabnya ialah jangan sampai kamu berkata: Ah, inikah rahasia besar itu, yang katanya belum pernah dilihat orang, belum pernah didengar dan belum […]

15 Juli 2025

Peringatan Santo Bonaventura Bacaan dari “Pohon Kehidupan” oleh St Bonaventura   Bagimu, ya jiwa yang menyembah Allah, siapapun engkau, berlarilah dengan kerinduan berkobar menuju ke sumber hidup dan cahaya, dan dengan kekuatan terdalam hatimu, berserulah: “O keindahan yang tak pernah pudar dari Allah yang Maha Tinggi, dan cahaya murni dari sinar abadi, hidup yang menghidupkan segala […]

14 Juli 2025

PEKAN BIASA XV –  SENIN Kita lahir kembali dari air dan Roh Kudus Pembacaan dari Uraian Santo Ambrosius tentang Rahasia-rahasia Iman   Apa yang kamu lihat di bejana pembaptisan? Air, tentu saja! Tetapi bukan hanya air! Kamu melihat juga para imam melayani di sana, dan imam agung mengajukan pertanyaan serta memberkati. Pertama-tama, rasul mengajar kamu, agar  memusatkan perhatianmu, bukan pada […]

13 Juli 2025

MINGGU BIASA XV Ajaran tentang upacara sebelum baptis Pembacaan dari uraian St. Ambrosius tentang rahasia-rahasia iman   Saudara-saudara, kami telah memberi pelajaran setiap hari kepada kalian tentang perilaku yang baik melalui bacaan-bacaan yang diambil dari sejarah para bapa bangsa atau dari Kitab Amsal.  Bacaan-bacaan ini dimaksudkan untuk mengajar dan melatih kalian agar kalian terbiasa untuk […]

Gedono
12 Juli 2025

Peringatan Santa Perawan Maria Kepengantaraan Maria sebagai Bunda Pembacaan dari Ensiklik “Redemptoris Mater” oleh Santo Yohanes Paulus II, Paus   “Peran Maria sebagai ibu terhadap umat-Nya sekalipun tidak memudarkan atau mengurangi kepengantaraan kristus yang khusus, namun justru memperlihatkan kuasanya”, yaitu menjadi perantara dalam Kristus. Gereja mengetahui dan mengajarkan bahwa “semua pengaruh Perawan yang Terberkati dalam […]

12 Juli 2025

PEKAN BIASA XIV – SABTU Tuhan Yesus Kristus adalah Salomo yang sejati Pembacaan dari Uraian Santo Agustinus tentang Mazmur 126   Raja Salomo membangun bait suci bagi Tuhan; ini merupakan lambang serta gambaran Gereja yang akan datang, dan tubuh Tuhan.  Karena itulah Kristus bersabda dalam Injil, ‘Rombaklah bait Allah ini, dan dalam tiga hari Aku […]

11 Juli 2025

HARI RAYA SANTO BENEDIKTUS Santo Benediktus sungguh-sungguh bapa kita Dari Khotbah St. Aelredus dari Rielvaux pada pesta Santo Benediktus   Pesta Santo Benediktus bagi kita sekalian sungguh-sungguh merupakan pesta yang sangat menggembirakan, karena Santo Benediktus telah kita anggap sebagai bapa kita sendiri, sehingga boleh dikatakan paling dekat dengan kita melebihi para kudus lainnya.  Segala kelembutan […]

10 Juli 2025

PEKAN BIASA XIV – KAMIS Kanisah Allah itu suci, dan kamulah kanisah itu! Pembacaan dari Uraian Santo Ambrosius tentang Mazmur 118   ‘Bapa-Ku dan Aku akan datang, dan berdiam bersama dia.’  Biarlah pintumu tetap terbuka bagi-Nya, janganlah kaubiarkan jiwamu terkunci bagi-Nya.  Sambutlah Dia dalam akal budimu, maka kamu akan melihat kekayaan dari kesederhanaan, harta kedamaian, […]

Gedono
9 Juli 2025

Peringatan St. Agustinus Zhao Rong, dkk Mrt Cina Untuk mendapatkan janji Tuhan, kita harus mengikuti teladan-Nya Pembacaan dari surat St. Siprianus   Salam kepadamu, para saudara! Aku ingin dapat bertemu muka dengan kamu! Seandainya keadaan mengijinkan, aku akan mengunjungi kamu.   Tidak ada sesuatu yang lebih kuinginkan daripada berkumpul dengan kamu.   Di situ kita dapat saling […]

Gedono
8 Juli 2025

Peringatan  Beato Eugenius III, Paus “Aku berbicara kepadamu seperti seorang ibu” Pembacaan dari Traktat “De Consideratione” oleh Santo Bernardus, Abas   Paus Eugenius yang berbahagia, aku ingin menulis beberapa renungan yang dapat membantu atau menghibur  engkau.  Namun agak sulit bagiku untuk menulis kepadamu: afeksiku mendorong untuk menulis, dan rasa hormat bagimu membuat aku ragu-ragu.  Tetapi […]